DEMOKRASINEWS, Lampung Timur – Sebagai bentuk rasa syukur telah dilantiknya pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lampung Timur periode 2021-2024, Rabu tanggal 5 Januari 2022 kemarin, serta suksesnya Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang dilaksanakan pada akhir tahun 2021, seluruh pengurus dan anggota PWI Lampung Timur menggelar tasyakuran Jum’at (07/01/2022) bertempat di wisata Way Negara Batin (Wanaba) Desa Sukadana Timur, Kecamatan Sukadana. Acara ini dikemas sekaligus bernostalgia bersama Pemerintah Desa Sukadana Timur.
Ketua PWI Lampung Timur Musannif Effendi Yusnida SH.MH dalam sambutannya menyampaikan terimakasih yang tak terhingga kepada Pemdes Sukadana Timur telah menjamu seluruh anggota PWI.
“Ini sungguh luar biasa, awalnya seluruh anggota PWI Lampung Timur mengagendakan untuk syukuran dan makan bersama direncanakan pada pekan depan. Tampaknya rencana ini langsung direspon pak Kades Sukadana Timur Ujang Muhlis siap menyediakan tempat sekaligus hiburan serta satu ekor kambing. Kami sangat terharu, karena kita tau semua, jika pak Ujang Mukhlis adalah bagian dari keluarga besar PWI Lampung Timur, ” jelas Fendi.
” Saya meminta seluruh anggota PWI Lampung Timur harus memberikan dukungan penuh terhadap pembangunan di desa yang ada di Kabupaten Lampung Timur, khususnya di Desa Sukadana Timur. Bang Ujang Muhlis ini adalah anggota PWI, status beliau sementara cuti yang ditugaskan mengemban amanah menjadi Kepala Desa Sukadana Timur,” kata Fendi.
Fendi menambahkan, dirinya sangat terharu sekali, sebab hari ini bisa bernostalgia. Beliau pak Ujang Mukhlis merupakan senior di PWI Lampung Timur yang memiliki jiwa tauladan dapat melahirkan kader-kader terbaik di PWI Lampung Timur. Oleh sebab itu ia berpesan, jabatan Ketua PWI Lampung Timur periode 2021-2024 ini merupakan periode terakhir dirinya. Saya berharap kepada pengurus serta anggota PWI serta teman -teman diluar PWI terus memperkuat persatuan dan kesatuan saling melengkapi menjaga silaturrahmi bersama menciptakan kebersamaan, ” ungkap Fendi.
Sementara Ujang Mukhlis Kades Sukadana Timur menyampaikan, dengan hadirnya jajaran PWI Lampung Timur didesanya merupakan suatu penghormatan yang luar biasa.
“Saya atas nama Pemdes Sukadana Timur berterimakasih kepada seluruh jajaran pengurus PWI Lampung Timur. Perlu saya sampaikan, jujur sangat rindu dengan kalian semua. Hampir dua tahun saya tidak aktif di PWI karena kesibukan sebagai Kepala Desa. Namun demikian saya katakan darah pers saya mengalir. Sejak saya dilantik menjadi Kepala Desa, saya berjanji ingin membuktikan bahwa pers itu mampu membangun,” kata Ujang Muhlis sambil menitikan air mata.
” Kami jajaran pemerintah desa berharap kepada teman-teman yang tergabung di PWI ataupun diluar PWI memberikan dukungan dalam membangun Desa Sukadana Timur. Salah satunya pengembangan objek wisata Wanaba menuju desa mandiri, “pungkasnya.
Acara ini juga dihadiri seluruh Perangkat Desa Sukadana Timur, dan Kepala Desa Pakuan Aji Tan Malaka.( Aldo )
Tim DemokrasiNews
Discussion about this post