DEMOKRASINEWS, Jakarta – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat RI menyelesaikan pembangunan 80 unit Rumah Khusus (Rusus) bagi masyarakat Suku Anak Dalam di Provinsi Jambi. Rusus yang dibangun bertipe 28 dan tersebar di Kabupaten Merangin sebanyak 23 unit dan di Kabupaten Sarolangun sebanyak 57 unit.
Ucapan terima kasih disampaikan Kepala Suku atau Temenggung Suku Anak Dalam Jhon. Menurutnya, sejak menempati bantuan rusus dari Kementerian PUPR masyarakat merasa nyaman dan aman tanpa perlu takut tertimpa pohon atau menjadi sasaran binatang buas di hutan.
“Sejak tinggal di rumah khusus ini, kehidupan kami juga ikut berubah dan saat ini anak-anak juga sudah sekolah. Kami harap pemerintah bisa terus membimbing kami untuk bisa memiliki kehidupan yang lebih baik,” ujar Jhon.
Sementara itu Kementerian PUPR RI dalam memberikan jaminan tempat tinggal layak huni bagi masyarakat, Kementerian PUPR telah memberikan Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) bagi 9.892 unit rumah di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dalam kurun waktu 6 tahun terakhir (2016-2020).
Setiap unit rumah mendapatkan bantuan Rp20 juta berupa bahan bangunan senilai Rp17,5 juta dan upah tukang Rp2,5 juta. Masyarakat juga diberikan tim pendamping dalam pelaksanaan pembangunan secara berkelompok.
Pelaksanaan pekerjaan dilakukan dengan skema Padat Karya Tunai (PKT) untuk mengurangi angka pengangguran serta mempertahankan daya beli masyarakat di tengah Pandemi Covid-19.( hms Kementerian PUPR RI)
Tim DemokrasiNews
Discussion about this post