DEMOKRASINEWS, Tulang Bawang – Sebagai politisi juga akrab dan peduli dengan organisasi kepemudaan, Dedi Afrizal yang saat ini menjadi ketua Partai Nasdem Kabupaten Tulang Bawang menghadiri rapat kerja Cabang Pemuda Pancasila (PP) yang dilaksanakan di Islamic Centre Menggala, Senin (17/1/2022).
Dalam Rekercab Pemuda Pancasila Tulang Bawang juga dihadiri oleh Bupati Dr.Hj.Winarti,SH.MH., Dandim, Danlanud, Ketua MPW PP Lampung Rycko Menoza.Szp, dan Ketua MPC PP dari Kabupaten dan kota lainnya.
Dedi Afrizal memberikan apresiasi kepada jajaran Pemuda Pancasila ( PP ) Cabang Tulang Bawang dibawah kepemimpinan Bambang Sumantri bersemangat dan memberi kontribusi positif bagi pembangunan di Kabupaten Tulang Bawang.
Dedi Afrizal juga berharap agar PP Kabupaten Tulang Bawang menjadi role model bagi pemuda dalam menyongsong estafet kepemimpinan. Pemuda juga diharapkan ikut ambil bagian dalam mengisi kemardekaan dalam segala bidang. Terlebih saat ini persaingan yang sangat ketat di era digitalisasi dan keterbukaan informasi. Kejelian pemuda dalam membaca peluang dan menjawab tantangan, sehingga kedepannya diharapkan mampu menjadi generasi tangguh, mandiri dan berdaya saing global,”pungkas Dedi. (Gunawan)
Tim DemokrasiNews
Discussion about this post