DEMOKRASINEWS, Tulang Bawang Barat – Ketua Majelis Pembina Kesehatan Umum ( MPKU ) Pusat Muhammadiyah Dr. Agus Samsudin bersama team didampingi oleh MPKU Wilayah Lampung pada Jum’at (21/01/2022) berkunjung Kabupaten Tulang Bawang Barat.
Dalam kunjungan ini disambut langsung oleh jajaran Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Tulang Bawang Barat H.Setya Spd dan Ketua Revitalisasi Pembinaan Kesejahteraan Umat( PKU ) Muhammadiyah Ahmad Basri.
Dalam sambutannya Ketua PDM Tulang Bawang Barat H.Setya Spd mengucapkan banyak terimakasih atas kunjungan kerja Majelis Pembina Kesehatan Umum (MPKU) ke Kabupaten Tubaba, khususnya kepada PKU Muhammadiyah.
Sedangkan Ketua Revitalisasi PKU Muhammadiyah Ahmad Basri menyampaikan laporan perkembangan kemajuan pembangunan Rumah Sakit PKU Muhammadiyah secara umum. Direncanakan Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Tulang Bawang Barat dapat segera beroperasi secepatnya.
Dalam sambutannya Ketua Majelis Pembina Kesehatan Umum ( MPKU ) Pusat Muhammadiyah Dr. Agus Samsudin berharap dengan adanya team revitalisasi Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Tulang Bawang Barat dapat bersinergi dengan Rumah Sakit Muhammadiyah Kota Metro segera beroperasi seperti dulu lagi,” jelas Ketua MPKU Pusat Muhammadiyah.
Selanjutnya pada pukul 11:00 WIB setelah dari Tulang Bawang Barat rombongan MPKU Pusat menuju ke Rumah Sakit Muhammadiyah Kota Metro untuk menghadiri rapat koordinasi Mejelis Kesehatan Umum ( MPKU) Pimpinan Wilayah Lampung yang akan digelar pukul 13.00 WIB. ( Made SD )
Tim DemokrasiNews
Discussion about this post