Demokrasinews : Pesisir Barat – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pesisir Barat resmi menerima berkas pendaftaran bakal pasangan calon Bupati dan wakil bupati kabupaten Pesisir Barat, Agus Istiqlal – Zulqoini.
Pendaftaran berlangsung tertib dan mematuhi protokol kesehatan, Jumat 4 September 2020, dan tiga BaPaslon pendaftarannya telah diterima KPU.
Paslon Wabup dan Cawabup Agus Istiqlal-Zulqoini syarif yang diusung Nadem dan PAN, merupakan BaPaslon terakhir mendaftar yang tiba di kantor KPU Pesisir Barat sekitar pukul 15.00 wib, bersama LO, koalisi partai ,kader dan simpatisan partai, usai melakukan pendaftaran menyampaikan rasa optimis akan memenangkan Pilkada kabupaten itu tahun 2020 ini.
Agus Istiqlal juga mengajak seluruh lapisan masyarakat dipesisir barat sama sama menjaga iklim kondusif demokrasi meskipun ditengah masa pandemi covid19 seperti saat ini.”Pertama kita lanjutkan persaudaraan, kita lanjutkan persamaan, kita lanjutkan perkawanan,” kata dia saat diwawancara para awak media usai melakukan pendaftaran berkas di depan kantor KPU.
“Sangat yakin, bahwa kita telah berbuat. Jadi saya mencoba membebaskan semua warna disatukan akan jadi indah dan kita yang memegang dua warna-warni itu, dia warna disatukan akan jadi indah,” kata Agus Istiqlal.
Terlihat hadir pada rombongan Paslon tersebut anggota DPRD provinsi Lampung dari Partai Nasdem Nuril Anwar dan beberapa anggota DPRD kabupaten dari partai Nasdem dan PAN.
Sebelumnya sekitar Pukul 13.30 wib pasangan Aria Lukita Budiwan (AlB)-Erlina , bersama LO , kader pengurus simpatisan parpol koalisi Demokrat PKB PBB tiba dikantor KPU memasukkan berkas pendaftaran.
Demikian pula pada pagi hari sebelum waktu sholat Jumat sekitar pukul 09.00 wib , pasangan Pieter-Fahrurrozi, juga telah memasukkan berkas pendaftaran dan telah diterima oleh KPU.
Ketua KPU Pesisir Barat, Marlini saat memberikan keterangan kepada wartawan mengatakan tiga Bapaslon telah rampung melakukan pendaftaran. Semua berkas persyaratan pencalonan mereka semua dinyatakan lengkap dan memenuhi syarat. Sehingga berdasarkan regulasi yang ada pihaknya menerima keseluruhan berkas dari ketiga Bapaslon tersebut. “Alhamdulilah KPU pesisir Barat telah menyelesaikan proses pendaftaran Paslon bupati dan wakil bupati pesisir barat tahun 2020.
Tahapan selanjutnya kata dia kalau terdapat kekurangan berkas atau ada perbaikan ,akan ada tahapan perbaikan dari tanggal 6-12 Desember 2020. “Dan pada tanggal 13-14 Desember ,LO atau Bapaslon dapat menyerahkan berkas tersebut ke KPU pesisir barat,” tukas Marlini.
Pewarta : Ari
Editor: Susan
Discussion about this post